Minggu, 08 November 2009

Kartun Kimia

XI IPA 2-14Jessica

Judul Buku : Kartun Kimia
Pengarang : Larry Gonick dan Craig Criddle
Penerbit : Kepustakaan Populer Gramedia (KPG)
Tebal : 250 halaman



Buku ini berisi tentang 12 hal yang berhubungan dengan Kimia, yang disampaikan dalam bentuk kartun yang mudah dimengerti dan menyenangkan untuk dibaca. Keduabelas hal tersebut adalah:
-Bab 1: Bahan-bahan Tersembunyi
Bercerita tentang sejarah perkembangan ilmu kimia dari zaman primitif sampai tentang tabel periodik Mendeleev (1834-1907). Dikisahkan bahwa pada zaman primitif, para nenek moyang kita sangat terkesan dengan reaksi yang ditimbulkan oleh api. Hal itu mendasari perkembangan ilmu kimia, misalnya jika batu merah dilebur menjadi besi, lumpur dipanggang jadi batu bata, dan sebagainya.
Zaman dahulu ada 3 teori tentang zat oleh ilmuwan Yunani (Democritus dengan pendapatnya mengenai teori atom yang merupakan partikel kecil yang tak dapat dibelah; Heraclitus dengan teori bahwa segala sesuatu terbuat dari api; dan Aristoteles yang menyebutkan bahwa ada 4 unsur utama yang menyusun semua benda, yaitu udara, tanah, api, dan air) yang ternyata setelah diselidiki, semuanya salah.
Kemudian sejarah berlanjut ke penemuan fosfor oleh Hennig Brand, percobaan Otto von Guericke dan kemudian Joseph Priestley (1733-1804) yang berujung pada penemuan hydrogen, kemudian percobaan Antoine Lavoisier (1743-1794) yang merupakan kelanjutan dari percobaan Priestley, dan berakhir pada penemuan oksigen serta penemuan hukum kekekalan massa. Bab ini diakhiri dengan penelitian Mendeleev tentang pengelompokan 70 unsur yang ada pada saat itu ke dalam tabel periodik.
-Bab 2: Zat Menjadi Listrik
Benjamin Franklin (1706-1790) menyebutkan bahwa ada dua jenis listrik yaitu listrik positif dan listrik negatif. Positif menolak positif, negatif menolak negatif, dan positif menarik negatif satu sama lain. Kemudian dilanjutkan dengan penemuan elektrolisis pada berbagai zat. Inti dari bab ini adalah tentang proses dari kation dan anion yang membentuk zat-zat yang terdiri atas sejumlah proton dan elektron. Dijelaskan juga tentang teori mekanika kuantum, energi elektron, bentuk-bentuk elektron dan konfigurasi elektron dalam orbital spdf, pembentukan tabel periodik, ukuran atom, energi ionisasi, afinitas elektron, serta sifat logam dan nonlogam.
-Bab 3: Kebersamaan
Bab ini secara khusus membahas tentang ikatan-ikatan kimia. Mulai dari pengelompokan unsur-unsur yang ada dalam logam, non logam, dan metaloid, kemudian dilanjurkan dengan ikatan ion, ikatan logam, ikatan kovalen dan molekul (beserta cara penulisannya, misalnya ketika menulis gas oksigen dalam struktur Lewis kita menulisnya dengan O=O). Setelah itu dilanjutkan dengan bentuk dan ruang molekul, teori bentuk ruang dan ikatan orbital, struktur Lewis dan molekul bermuatan (untuk ikatan-ikatan pengecualian, misalnya ikatan yang tidak oktet, resonansi, dan poliatom). Materi terakhir dalam bab ini adalah polaritas.
-Bab 4: Reaksi Kimia
Kita akan menemukan beberapa hitungan kimia yang berhubungan dengan persamaan reaksi di bab ini. Dimulai dari teori sederhana tentang pembakaran, kombinasi, dekomposisi (penguraian). Lalu berlanjut ke hitungan dasar stoikiometri yaitu menyeimbangkan persamaan reaksi seperti yang telah dipelajari di kelas X. Cara yang diberikan lumayan lengkap, dilengkapi pula dengan latihan soal. Kemudian konsep mol, juga sudah dipelajari di kelas X. Ada pula pembahasan tentang reaksi-reaksi lainnya, misalnya ketika kita akan membuat sabun dengan bahan-bahan rumput laut, abu soda, potas, air kapur, NaOH, dan lemak celeng. Pembahasan redoks dan biloks menutup bab ini.
-Bab 5: Kalor Reaksi
Sesuai dengan judulnya, bab ini membahas tentang kalor dalam reaksi kimia. Setelah penulis baca, ternyata ada beberapa hal yang pernah dipelajari dalam fisika. Pertama membahas tentang energi internal, kemudian membahas kapasitas kalor yang pernah dipelajari di fisika. Dilanjutkan dengan kalorimetri yang juga dipelajari di fisika. Pada halaman berikutnya kita akan menemukan teori hitungan entalpi dan kalor pembentukan.
-Bab 6: Zat dalam Suatu Wujud
Membahas tentang wujud zat dalam bentuk padat, cair, dan gas. Pada pembahasan gas, terdapat 4 hukum tentang gas, yaitu Hukum Avogadro, Hukum Boyle, Hukum Charles, dan tentu saja hukum gas ideal yaitu P V=n R T. Sedangkan pada pembahasan zat cair, terdapat pembahasan tentang penguapan dan pengembunan. Sementara itu, pada pembahasan tentang zat padat, dijelaskan tentang peleburan zat padat. Selain itu dijelaskan pula tentang diagram fase dan kurva pemanasan.
-Bab 7: Larutan
Diawali dengan menjelaskan definisi dari larutan, yaitu “zat terlarut+pelarut”. Kemudian dilanjutkan dengan membahas konsentrasi zat beserta dengan hitungannya, keterlarutan, pembekuan dan pendidihan. Bab ini cukup singkat dibandingkan dengan bab-bab lainnya.
-Bab 8: Laju Reaksi dan Kesetimbangan
Laju reaksi adalah laju larutnya zat tertentu seiring waktu. Bab ini membahas tentang laju reaksi, mulai dari arah tabrakan partikel beserta hitungannya, reaksi dari jarak dekat, dan katalis beserta hitungannya. Sedangkan pada kesetimbangan, dibahas hitungan-hitungannya, juga tentang asas Le Chatelier.
-Bab 9: Asam Basa
Membahas tentang jenis-jenis asam dan basa serta hitungan-hitungannya, terdiri atas: daftar pasangan asam basa konjugasi, asam dan basa dalam air, pH, ionisasi lemah beserta hitungannya, penetralan dan garam, titrasi, dan penyangga (buffer).
-Bab 10: Termodinamika Kimia
Pada permulaan dijelaskan bahwa dalam semesta ini, keberadaan benda-benda cenderung menyebar dan bukannya mengumpul, misalnya saat kita melemparkan batu bata ke jendela kaca, maka jendela kaca itu akan pecah berantakan. Setelah itu dijelaskan tentang entropi dan hubungannya dengan reaksi kimia. Penutup bab ini adalah penjelasan tambahan mengenai kesetimbangan.
-Bab 11: Elektrokimia
Bab dibuka dengan penjelasan mengenai reaksi redoks dan bilangan oksidasi yang telah dipelajari saat kelas X. Kemudian diberikan pula contoh-contoh mengenai reaksi redoks dalam kehidupan sehari-hari, yaitu aki timbel-asam dan sel bahan bakar. Kemudian dilanjutkan dengan pembahasan voltase dan energi bebas serta oksidasi glukosa.
-Bab 12: Kimia Organik
Membahas tentang pembentukan dan jenis-jenis senyawa hidrokarbon yang juga telah dipelajari saat kelas X. Ada bahasan tentang isomer dan polimer pula.
Di buku ini juga dilampirkan lampiran tentang penggunaan logaritma, yang cukup berguna saat melakukan hitungan kimia. Misalnya pada saat menghitung pH asam kuat dan basa kuat yang baru saja dipelajari.
Kelebihan buku:
Buku ini menjelaskan tentang kimia secara menyenangkan karena disampaikan dalam bentuk kartun yang menarik dan tidak membosankan untuk dibaca. Pembaca akan dengan mudah mengerti apa yang disampaikan oleh penulis karena bahasa buku ini sederhana sehingga mudah untuk dimengerti. Buku ini juga dilengkapi dengan tabel periodik unsur kimia, lengkap dengan penggolongan logam, non logam, metaloid, dan gas mulia, yang dapat membantu pembelajaran kimia.
Kekurangan buku:
Ada beberapa materi yang hanya disampaikan secara sepintas, mungkin karena keterbatasan halaman. Seharusnya pembahasan tentang materi bisa diperdalam lagi. Selain itu, ada beberapa terjemahan yang membuat bingung kalau kita tidak membaca versi asli dari buku ini (The Cartoon Guide to Chemistry).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar