Minggu, 08 November 2009

Ilmu Tanah

Stella Gunawan XI IPA 2 – 31

Judul buku : ILMU TANAH
Penulis : Prof. Dr. Ir. H. Sarwono Hardjowigeno, M.Sc
Penerbit : Akademika Pressindo, Jakarta
Cetakan : Maret 2007
Tebal buku : 288 halaman
Harga buku : Rp 45.000,00


Sungguh besar karya ciptaan Tuhan dalam menciptakan langit dan bumi beserta isinya. Salah satu objek yang begitu dekat dan yang sangat kita butuhkan dalam menjalani aktivitas adalah tanah. Tanah yang terlihat begitu sederhana ternyata memiliki sifat-sifat, bahan, serta proses pembentukan yang begitu kompleks.
Dalam buku ini dipaparkan secara jelas berbagai macam bahan kimia dan sifat-sifat tanah serta dijelaskan satu-persatu secara sistematis. Informasi yang ada di dalam buku ini dibuat sedetail mungkin sehingga tidak menimbulkan pertanyaan oleh pembaca. Hal-hal yang menyangkut dengan kandungan asam, koloid tanah, unsur-unsur hara, serta mekanisme penyerapan unsur hara ditulis menggunakan logika berpikir yang sehat serta analisis yang tajam.
Selain itu, juga dijelaskan unsur-unsur hara yang terkandung di dalam tanah beserta pengaruhnya terhadap kehidupan nyata. Mulai dari fungsinya, gejala kekurangan dan kelebihan masing-masing unsur tersebut, dan cara mendapatkan unsur tersebut.
Bahasa yang digunakan merupakan bahasa denotatif sehingga makna yang terkandung merupakan makna tunggal dan tidak memberikan makna ganda yang menyebabkan pembaca jelas tentang informasi yang akan disampaikan. Selain itu, bahasanya juga tidak basa-basi sehingga pembaca tidak bosan dengan kalimat-kalimat yang tak perlu dipaparkan.
Sarana yang digunakan untuk mendukung agar membantu pemahaman para pembaca tentang suatu informasi juga cukup baik karena beberapa telah disajikan dalam bentuk gambar, tabel, dan bagan.
Kelemahannya buku ini adalah sasaran yang ditujukan lebih mengarah kepada para pembaca yang sudah mempunyai dasar tentang ilmu kimia maupun biologi. Untuk pembaca umum yang asing dengan lambing-lambang kimia, istilah-istilah kimia dan biologi akan merasa kesulitan untuk mengerti informasi yang dijelaskan dalam buku tersebut.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar